Upaya Tingkatkan Pembinaan WBP Lapas Ambarawa Gandeng Disnakertrans Semarang

    Upaya Tingkatkan Pembinaan WBP Lapas Ambarawa Gandeng Disnakertrans Semarang
    Kalapas Ambarawa Agus Heryanto Terima Kunjungan Disnakertrans Semarang

    AMBARAWA - Dinas Tenaga Kerja & Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Semarang melakukan kunjungan ke Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Ambarawa, untuk melakukan verifikasi Pembentukan Tanda Daftar Bengkel Kerja menjadi Lembaga Pelatihan Kerja (LPK), Senin (06/02/2023). 

    Kunjungan Disnakertrans Kabupaten dipimpin langsung oleh Kepala Dinas  Tenaga Kerja dan Transmigrasi, M. Taufiqur Rahman beserta jajarannya disambut oleh Kepala Lapas Ambarawa, Agus Heryanto didampingi Kasi Giatja beserta jajarannya.

    Kalapas Ambarawa Agus Heryanto menerangkan, bahwa dalam kunjungannya, Disnakertrans dan tim melakukan peninjauan sarana dan prasarana yang ada di Bengkel Lapas Ambarawa.

    “Dengan adanya verifikasi dari Disnakertrans ini, diharapkan bengkel kerja Lapas Ambarawa akan mendapat tanda daftar Lembaga Pelatihan Kerja (LPK), sesuai dengan Surat Direktorat Jenderal Pemasyarakatan nomor PAS.3-UM.01.01-38, ” jelas Agus Heryanto.

    Kegiatan Disnakertrans Kab. Semarang dalam rangka menindaklanjuti surat permohonan ijin bengkel kerja yang rencana akan di adakan di Lapas Ambarawa sebagai penunjang kegiatan pembinaan kemandirian bagi WBP, untuk bekal setelah selesai menjalani pidana dan dapat memiliki keahlian dan menciptakan lapangan kerja dengan adanya sertifikasi WBP yang di timbulkan dari Lapas Ambarawa.

    (LASAMBAWA).

    jawa tengah semarang ambarawa lapas ambarawa berita lapas ambarawa terkini kemenkumham jateng kemenkumham
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Lapas Ambarawa dan PN Semarang Lakukan Sinergitas

    Artikel Berikutnya

    Kalapas Ambarawa Agus Heryanto Kontrol Pelayanan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bakamla RI dan China Coast Guard Gelar Pertemuan Tingkat Tinggi Perdana di Beijing
    Jelang Putusan Mahkamah Konstitusi, Babinsa Pos Ramil Tingginambut Sosialisasikan Pesan Kedamaian
    Jalin Keakraban, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Laksanakan Komsos Dengan Petani Di Wilayah Binaan
    Hendri Kampai: Pemimpin Korup Itu Mengkorupsi Janjinya Sendiri
    KN. Ular Laut-405 Bakamla RI Selamatkan Kapal Terombang Ambing di Laut Flores

    Ikuti Kami